6 Cara Memilih Model Kacamata Sesuai dengan Bentuk Wajah: Wajah Bulat, Oval, dll

Kacamata Kekinian Untuk Hijab 6 Cara Memilih Model Kacamata Sesuai dengan Bentuk Wajah Wajah Bulat, Oval

Bentuk wajah bulat dan oval tentu memiliki model kacamata yang berbeda sesuai dengan bentuk wajah. Adapun kacamata kekinian untuk hijab yang saat ini banyak digemari oleh wanita Muslim.

Tidak hanya sebagai alat agar bisa melihat dengan jelas, kacamata juga bisa menambah kecantikan dengan model kekinian untuk wanita hijab dan non-hijab yang mengikuti tren populer.

Tentu saja jenis model kacamata sangat bergantung dari bentuk wajah tiap-tiap orang yang berbeda-beda.

Dengan memilih model kacamata yang tepat, bisa membuat fitur positif pada wajah kamu menjadi lebih terpancar dan pada saat yang bersamaan bisa menyamarkan fitur negatif yang terdapat pada wajah kamu.

Inilah alasan mengapa pemilihan kacamata sangat penting dan mempengaruhi tampilan kamu karena kamu akan memakai kacamata tersebut hampir setiap hari.

Sebelum membahas lebih jauh, kamu perlu mengetahui beberapa bagian dari sebuah kacamata terlebih dahulu.

Secara umum frame kacamata merupakan keseluruhan kacamata tanpa lensa.

Panduan Pengukuran Frame Kacamata

Lebar frame adalah lebar dari kacamata dilihat dari sisi depan, sedangkan tebal bingkai atau frame umumnya merupakan garis tempat lensa kacamata ditaruh. Selain itu juga terdapat bentuk dari frame atau lensa, yaitu bulat, oval, persegi ataupun persegi panjang.

Ada bentuk wajah yang bulat, wajah oval, wajah kotak, hati, segitiga serta persegi panjang.

Masing-masing memiliki kecocokan tersendiri pada tiap model bentuk kacamata, terutama pada frame atau gagang yang dikaitkan pada telinga dan merupakan tempat dari lensa kacamata tersebut.


6 Cara Memilih Model Kacamata Sesuai dengan Bentuk Wajah

Wajah Segitiga

Tipe bentuk wajah yang pertama adalah bentuk wajah segitiga di mana terdapat bentuk rahang yang cenderung lebih lebar dan dahi yang lebih kecil.

Untuk tipe wajah segitiga, model kacamata yang paling cocok untuk kamu adalah model lebar sehingga bisa mengimbangi rahang yang juga lebar.

Lalu pilihlah frame lensa berbentuk bulat agar wajah kamu terlihat lebih ramping. Sebaiknya hindari model seperti cat eyes atau frame persegi.

Wajah Persegi

 

Untuk kamu yang memiliki lebar dahi, rahang dan tulang pipi yang kurang lebih sama, maka kamu memiliki wajah persegi atau kotak. Karakteristik lainnya adalah garis rahang atau jawline juga terkesan lebih tegas.

Model kacamata yang cocok untuk wajah persegi adalah frame bentuk bulat dan tipis. Hindari menggunakan frame tebal karena akan membuat wajah kamu terkesan lebih lebar dan hindari juga sudut yang tajam seperti frame kotak.

Kamu bisa menemukan model kacamata kekinian dengan mudah di optik ataupun toko online dengan memilih model yang cocok untuk wajah persegi dan tidak mengganggu kenyamanan saat memakai hijab.

Wajah Persegi Panjang

Bentuk wajah persegi panjang memiliki tinggi dahi, tulang pipi dan juga dagu yang cukup panjang namun sudutnya tidak terlalu lancip.

Wajah persegi panjang cocok menggunakan kacamata dengan model yang sedikit lebar dengan frame bulat yang lebih tipis atau tanpa frame, jadi hanya lensa saja.

Sebaiknya kamu menghindari penggunaan kacamata dengan bingkai yang sempit ataupun kecil.



Wajah Bulat

Seseorang dengan wajah bulat memiliki tulang pipi yang tidak prominent atau tidak menonjol sehingga menimbulkan kesan wajah yang lebih chubby degan pipi yang lebih berisi.

Jika kamu memiliki wajah bulat, sebaiknya kamu menggunakan model kacamata dengan sudut seperti bentuk persegi, persegi panjang dan cat eyes.

Sebaiknya kamu menghindari penggunaan kacamata dengan frame yang tidak bersudut, seperti bentuk oval, bulat ataupun sempit ataupun kacamata tanpa frame. Hindari model kacamata retro ataupun futuristik.

Wajah Oval

Wajah oval terdiri dari dagu dengan sudut yang lebih lancip dan dahi yang lebih sempit dari tulang pipi yang sedikit lebih lebar.

Wajah oval merupakan salah satu bentuk wajah yang cocok dengan hampir semua model kacamata.

Kamu bisa memiliki bingkai atau frame yang besar ataupun lebih kecil, bentuk bulat, oval ataupun persegi panjang, dan banyak lagi.

Namun hindari penggunaan kacamata dengan frame yang sempit karena akan membuat tulang pipi kamu terlihat lebih lebar.

Wajah Bentuk Hati

Wajah berbentuk seperti hati memiliki lebar dahi yang melebihi dagu yang lebih sempit. Tulang pipi juga terlihat lebih tinggi.

 

Wajah berbentuk menyerupai hati kadang sulit dibedakan dengan persegi, tetapi kamu bisa lebih memperhatikan adanya perbedaan di bagian rahang.

Model kacamata yang cocok untuk wajah berbentuk hati adalah bingkai yang lebih lebar namun frame nya lebih tipis, misalnya seperti model aviator, shield ataupun cat eyes. Model-model kacamata tersebut akan menyamarkan dahi dan tulang pipi kamu.

Demikianlah 6 Cara Memilih Model Kacamata Sesuai dengan Bentuk Wajah: Wajah Bulat, Oval, dll. Semoga bermanfaat!